Teks foto: Personil Pol PP Pesisir Selatan, Jumat 8 Desember 2017 tengah mengamankan puluhan pelajar yang hendak tawuran.

BIJAK ONLINE (PAINAN)-Kepolisian Resor dan Satuan Polisi Pamong Praja (Pol-PP) Kabupaten Pesisir Selatan (Pessel), Sumatera Barat mengamankan puluhan pelajar yang hendak tawuran di GOR H. Agus Salim, Painan.

Tak kepalang tanggung, generasi muda bangsa itu telah menyiapkan berbagai senjata tajam, demi serunya tawuran. Bahkan, tawuran dilakukan pada jam pelajaran, yakni pukul 10.30 WIB.

"Ya, benar. Setelah adanya laporan dari warga sekitar, kami langsung ke lokasi," kata Kasi Trantibum Pol PP Edison pada wartawan di Painan, Jumat (8/12).

Aksi tawuran melibatkan murid dua sekolah di Painan. Kedua sekolah itu adalah Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) 1 dan SMK PGRI Painan.

Kendati demikian, lanjut Edison, hingga kini pihaknya belum mengetahui motif perkelahian antar pelajar itu.

Sebab, puluhan siswa yang diamankan itu langsung dibawa ke Markas  Kepolisian Resor (Mapolres) Pesisir Selatan. "Belum ada konfirmasi soal pemicu tawuran. Nanti akan kami koordinasikan dengan pihak kepolisian," ungkapnya.

Dihubungi secara terpisah, Ketua Komite SMK 1 Painan, Damyursal mengaku belum mengetahui adanya aksi tawuran tersebut.

Menurutnya, hingga siang harinya belum ada pemberitahuan dari pihak sekolah. "Saya nggak tau. Belum ada informasi. Saat ini saya sedang rapat. Nanti saya telpon lagi," tutupnya. (Teddy Setiawan)

google+

linkedin