BIJAK ONLINE (SOLOK)-Walikota Solok Irzal Ilyas Dt Lawik Basa menghimbau, kepada seluruh masyarakat Kota Solok, agar tetap menjaga stabilitas keamanan dan mempererat hubungan kekerabatan saat memasuki dan menghadapi Pilkada serentak yang akan digelar tanggal 9 Desember mendatang.
Menurut Irzal Ilyas, perbedaan pilihan di Pilkada, merupakan hak masing-masing, juga merupakan suatu bentuk demokrasi. Namun ia berharap kepada seluruh pihak untuk tetap menjalin silaturahmi antar sesama, jangan sampai hanya karena berbeda pilihan, hubungan antar keluarga menjadi terputus.
“Pilkada kan cuma sementara saja, yang terpenting adalah hubungan baik antar keluarga, tetangga, saudara, dan sebagainya harus diutamakan. Intinya gara-gara Pilkada tali silaturrahmi jangan sampai terputus,” harap Irzal Ilyas.
Dijelaskan Irzal Ilyas, Pilkada adalah tujuan dalam mencari pemimpin melalui pemilihan yang sah dan sesuai dengan peraturan perundang-undangan, untuk membawa masyarakat menuju kemakmuran, kesejahteraan dan kedamaian.
Wako Solok juga mewanti-wanti bahwa di dunia ini selain nabi Muhammad, tidak ada pemimpin yang sempurna, karena sudah merupakan suatu bentuk kesadaran bahwa manusia harus menjunjung tinggi nilai dan norma. Oleh sebab itu, manusia yang sempurna akan sulit dicari, kecuali yang sadar (wan/van)