BIJAK ONLINE (PAYAKUMBUH)---Polres kota Payakumbuh gelar serah terima jabatan (Setijab) dua perwira pertama, di halaman Polres setempat kecamatan Payakumbuh Barat, Sabtu (25/11).

Kapolres Payakumbuh AKBP. Kuswoto didampingi sejumlah Perwira Polres Payakumbuh, menginformasikan, dua orang Perwira yang diserah terimakan tersebut adalah, Kasat Intelkam, AKP. Zukri Ilham. SH yang yang pindah Tugas ke Polres Lima Puluh Kota digantikan AKP. Tarmizi dari Mapolda Sumbar. Tarmizi sebelumnya juga pernah menjabat Kasat Intel di Polres Lima Puluh Kota. 

Zukri Ilham selama ini dinilai sukses memimpin Satintelkam Polres Payakumbuh. Berbagai persoalan yang berpotensi manjadi gangguan Kamtibmas berhasil dipetakan dan dianalisa dengan baik. Ia juga berhasil memimpin anak buahnya dengan baik.

Sementara, AKP. Tarmizi dengan gaya kepemimpinannya yang santai namun tegas, diharapkan mampu menjalankan tugas sebagai pengganti Zukri Ilham.

Selain itu perwira lainnya yang ikut dalam serah terima Jabatan (Sertijab) tersebut adalah Kasat Resnarkoba, Iptu. Hendri Has. Mantan Perwira di Unit Reskrim Polsekta Payakumbuh itu dipercaya dijabatan baru sebagai Kasubag Humas Polres Payakumbuh. Sementara jabatan Kasatnarkoba yang ia tinggalkan dipercayakan kepada AKP Epi Piliang. 

Selama menjabat sebagai orang Nomor satu di Satresnarkoba, Bapak tiga orang anak yang merupakan suami dari Ildawati itu, sukses mengungkap sejumlah kasus Narkoba, baik jenis ganja maupun jenis sabu-sabu. Termasuk berhasil menangkap kaki tangan Bandar besar Narkoba jenis sabu-sabu bernama Hengki Barungkang di Barulak Kabupaten Tanah Datar.

”Terima kasih Saya ucapkan kepada mantan Kasat Narkoba dan Kasat Intel, sukses kerja selama ini adalah sukses kita semua. Untuk kerja keras selama ini juga Saya apresiasi. Mudah-mudahan pejabat yang baru dilantik juga bisa sukses kedepannya dalam memimpin satuan masing-masing,”sebut Kapolres. 

Ia juga menambahkan, Pergantian/rotasi adalah hal yang biasa. Untuk itu, kedepan, tanggung jawab yang diberikan kepada pejabat baru di masing-masing bagian/Satuan, harus dijalankan dengan baik.

Selain itu, turut hadir Kepala Badan Narkotika Nasional Kota (BNNK) Payakumbuh beserta jajarannya.

AKBP. Firdaus, mengucapkan terima kasih kepada Iptu. Hendri Has selama menjabat Kasat Resnarkoba Polres Payakumbuh. Kerjasama dengan BNNK selama ini sukses, mengungkap sejumlah kasus Narkoba, termasuk pengungkapan kasus Narkoba yang melibatkan seorang oknum PNS/ASN di salah satu Dinas di Payakumbuh.

”Terima kasih kepada pak Hendri dan jajaran atas kerjasamanya selama ini dalam pengungkapan kasus Narkoba. Semoga dengan kasat yang baru, juga bisa diteruskan kerjsama selama ini," tutupnya.

Salah seorang anggota Opsnal (Lapangan-red) Satresnarkoba Polres Payakumbuh yang minta namanya tidak ditulis, mengatakan bahwa selama ini Iptu. Hendri Has dikenal sebagai pemimpin yang tak kenal kompromi untuk perang terhadap Narkoba. 

”Selain berkomitmen untuk perang terhadap Narkoba, pak Kasat juga kerap ikut turun langsung melakukan pengungkapan kasus Narkoba. Bahkan ikut berbaur bersama kami yang melakukan pengintaian ke berbagai tempat di wilayah hukum Polres Payakumbuh," harapnya. (ada)

google+

linkedin