BIJAK ONLINE (PAYAKUMBUH)----Kepala Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga Elfriza Zaharman kota Payakumbuh Elfriza Zaharman, mengatakan, seluruh persiapan untuk finis TdS etape IV sudah rampung.
Hal tersebut dikatakan Elfriza Zaharman yang dipercaya untuk sukseskan event balapan sepeda internasional Tour De Singkarak (TdS) 2017 ini, pada jumpa pers di kantor dinas setempat, Senin (20/11). Ditambahkan Elfriza Zaharman kota Payakumbuh sebagai finis di etape IV setelah star di Singkarak, siap untuk disukseskan.
Dijelaskan Elfriza Zaharman didampingi Kabid Pariwisata Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga Kota Payakumbuh, Hadiyatul Rahmat. Ada sekitar 8 sampai 9 kilometer ruas jalan yang akan dilalui ratusan pembalap dari 20 tim dan 30 negara.
Ratusan pebalap akan masuki kota Payakumbuh dari gerbang barat setelah perjalanan dari Batu Ampar dan Piladang sekitar pukul 13.00 Wib atau 14.00 Wib. Sesampai di Ngalau, rombongan pebalap akan belok menuju arah Limbukan dan terus ke Sawah Padang.
“Kemudian terus ke Labuh Basilang. Sesampai bundaran Labuah Basilang, pebalap jalan lurus menuju Tiakar Patobasuang. Sampai di perempatan Payobasuang, rombongan pebalap belok kiri menuju arah batas kota di Tanjuang Anau, “papar Elfriza Zaharman.
Ditambahkan Hadiyatul Rahmat, dari Tanjuang Anau, pebalap melaju lurus menuju kota Payakumbuh sepanjang jalan Sudirman. Sampai Simpang Benteng, pebalap akan belok kiri menuju jalan arah RSUD Adnan Wd dan lurus ke Gelanggang Kubu Gadang. Kemudian belok lagi menuju Labuah Basilang terus ke Ibuah menuju Tugu Adipura.
“Sesampai di Adipura, pebalap belok kiri menuju arah Koto Nan Ampek dan lurus ke garis finis di Ngalau. Ada sekitar 8 kilometer panjang rute TDS melingkari kota Payakumbuh,"terang Hadiyatul Rahmat. (ada)