BIJAK ONLINE, (SIJUNJUNG), - Bupati Kabupaten Sijunjung H. Yuswir Arifin melantik Sekda Kabupaten Sijunjung dn Direktur RSUD Sijunjung di Gedung Pertemuan Pancasila Muaro, Senin (9/10).

Selain Bupati H.  Yuswir Arifin acara itu juga dihadiri oleh Ketua DPRD Yusnidarti,  SH, MM, Wabup Arrival Boy, Forkopimda, Ketua Pengadilan Negeri Muaro, Ketua dan Wakil ketua TP-PKK kab beserta Anggota, Sekda Kab/Kota se sumbar, Kepala OPD, Camat, Wali Nagari se Kab. Sijunjung dan undangan lain nya. 

Sekdakab yang baru sebelumnya menjabat sebagai Kepala Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga Kabupaten Pesisir slSelatan, Zefnihan AP. MSi yang lahir di kabupaten agam 25 Oktober 1974 silam, dalam sambutan nya mengucapkan terima kasih kepada bupati dan wabup karna telah mempercayakan jabatan sekda kepada dirinya, serta mengharapkan kepada semua jajaran pemerintah daerah,  kepala OPD beserta staf untuk bisa bekerja sama.  

Bupati dalam sambutan nya mengucapkan selamat kepada sekda yang baru, dan berharap bisa bekerja dengan baik, karna jabatan bukan lah hadiah melainkan tanggung jawab yang berat yang harus di pikul, serta bupati juga menegaskan mengenai pelantikan direktur RSUD Dr. Yasril Sahnil terlambat karna pada saat pelantikan yang dulu, Dr yasril sedang melaksanakan ibadah umroh. * Risko Mardianto

google+

linkedin