TABLOIDBIJAK.COM (Kota Pariaman)—Panitia Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) Tingkat Provinsi Sumatera Barat dan Panitia Tingkat Kota Pariaman gelar Technical Meeting, jelang di gelar MTQ Nasional Tingkat Provinsi Sumatera Barat ke-37 di Aula Balai Kota Pariaman, Senin (23/10/2017) siang.
Pemerintah Kota Pariaman menjadi Tuan Rumah pelaksanaan MTQ dengan Open Ceremonial di Pantai Kata pada tanggal 4-11 November 2017.
Kegiatan ini dibuka Wakil Gubernur Sumatera Barat, Nasrul Abit yang juga ketua umum LPTQ Sumatera Barat didampingi Kepala Kanwil Kemenag Provinsi Sumatera Barat diwakili, Drs. Maswar, MA dan Walikota Pariaman Mukhlis Rahman.
Nasrul Abit dalam arahannya mengatakan kesuksesan pelaksanaan MTQ Nasional ke-37 ini karena para pemenang nantinya akan mewakili Sumbar dalam MTQ Nasional tingkat Indonesia tahun 2018 yang dilaksanakan di Sumatera Utara.
" Apalagi dengan penerapan sistem E-MTQ yang baru kita adakan untuk pertama-kalinya, menjadikan sistem ini lebih ketat dan jelas sehingga tidak lagi menimbulkan masalah-masalah yang menjadi syarat mutlak bagi para peserta utusan dari daerah kabupaten/kota," jelas Wagub Sumbar.
Tidak hanya itu, Nasrul Abit mengingatkan terkhusus kepada dewan juri nantinya untuk profesional dan akuntabel, tidak melakukan permainan baik itu uang ataupun hubungan keluarga.
" Apabila ditemui adanya juri yang tidak profesional ini, maka untuk seterusnya tidak akan dipakai lagi sebagai juri dalam berbagai kegiatan MTQ sebagai peneguran sanksi terhadap juri, ingat, yang kita perlombakan adalah Al Quran jadi jangan ada permainan," ujarnya.
Dalam kesempatan yang sama, Wako Pariaman Mukhlis Rahman nyatakan siap berkomitmen bersama dalam usaha mensukseskan MTQ ke-37 ini, karena dengan digelarnya di Kota Pariaman sebagai tuan rumah maka akan semakin memacu pembangunan Kota Pariaman
Ketua Tim Verifikasi E-MTQ Syahrial B dalam laporannya menjelaskan dari pendaftaran peserta kabupaten dan kota se-sumatera Barat yang mendaftar sebanyak 1023 orang, setelah dilakukan verifikasi melalui E-MTQ yang lolos hanya berjumlah 1001 peserta yang rata-rata terkendala oleh faktor umur dan faktor domisili.
Technical Meeting dilanjutkan dengan diskusi dan dialog bersama termasuk panitia penyambutan para kafilah yang akan datang ke Kota Pariaman nantinya di tanggal 3 November 2017 dengan ceremonial penyerahan piala bergilir kepada panitia untuk diarak keliling Kota Pariaman.
Turut hadir dalam kegiatan ini Ketua PTQ Damri, Kepala Kemenag Kota Pariaman Muhammad Nur, Sekda Kota Pariaman Indra Sakti dengan peserta dari Kepala Kemenag se-Sumbar, Kabag kesra se-Sumbar,seluruh panitia MTQ Nasional tingkat provinsi Sumatera Barat.[ph/amir]