TABLOIDBIJAK.COM (Kota Pariaman)—Pemko Pariaman, Peringati Hari Santri Nasional Tahun 2017, dengan Shalat Subuh Berjemaah dengan masyarakat dan pelajar se Kota Pariaman di lokasi arena Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) ke XXXVII Pantai Kata Pariaman, Minggu (22/10/2017).
Hal itu disampaikan Kepala Kantor Kementerian Agama (Kakamenag) Kota Pariaman, H. Muhammad Nur, MA, pada acara pembukaan Munasik Haji Calon Jemaah Haji Kota Pariaman yang akan berangkat Tahun 2018, di Mushalla Balai Kota Pariaman, Sabtu (21/10/2017).
Dikatakan, seluruh pelajar dan masyarakat Kota Pariaman, dihimbau untuk shalat subuh berjemaah di Arena MTQ Pantai Kata Pariaman, kemudian dilanjutkan dengan dzikir bersama dan tausyiah. Pada kesempatan itu M Nur, juga meminta Calon Jemaah Haji Kota Pariaman yang kan berangkat Tahun 2018, untuk hadir dalam kegiatan tersebut.
“Kita berharap dan berdo’a kepada Allah Swt, muda-mudahan cuaca baik dan tidak hujan,” ujarnya.
Lebih jauh disampaikan, Peringatan Hari Santri Nasional yang akan digelar pada 22 Oktober 2017 tersebut bertujuan untuk mengenang, meneladani, dan melanjutkan perjuangan ulama dan santri sebagai upaya meneguhkan peran santri dalam bela negara, menjaga pancasila dan NKRI.
Menurut sejarahnya hari Santri Nasional, berawal dari janji politik Presiden RI Jokowi Dodo, ketika kampanye Pilpers, sehingga setelah dia terpilih menjadi Presiden RI, banyak pihak untuk menuntut ditatapkan Hari Santri Nasional . Salah satunya Ketua PBNU Said Aqil Sirad periode 2010/2015. “Artikel Oke Coy.com”. (amir)