Teks foto: Rektor UNES H.Andi Mustari Pide, S.H ,didampingi Warek I dan ketua Penyelengaraan KKN-PPM UNES ,tengah memasang jaket kepada perwakilan peserta KKN-PPM Tahun 2017

BIJAK ONLINE (Padang)-Sebanyak 1200 orang Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata Pembelajaran Pemberdayaan Masyarakat (KKN PPM) Universitas Ekasakti Padang tahun 2017 dilepas oleh Rektor Unes Prof. Dr. H, Andi Mustari Pide, SH  di Auditorium Universitas tersebut, Sabtu (29/7) kemarin.

Pelepasan Mahasiswa KKN PPM Unes ini ditandai dengan pepasangan Jaket kepada Perwakilan Mahasiswa KKN PPM yang akan mengabdi di  Nagari /Kelurahan/Desa  Kab/Kota  se Sumatera Barat.  Hadir dalam pelepasan ini Wakil Rektor I ,  II  dan III , para Dekan dan para Dosen Pembimbing Lapangan (DPL).

Kuliah Kerja Nyata Pembelajaran Pemberdayaan Masyarakat (KKN-PPM)   kali ini mengambil  tema “Nagari Sehat Melalui Program KKN PPM Universitas Ekasakti”  

Rektor Universitas Ekasakti menyebutkan , KKN merupakan kegiatan intra kurikuler  dengan bobot 3 SKS,  maka Mahasiswa KKN haruslah memposisikan dirinya sebagai mahasiswa yang sedang mengikuti “Kegiatan Belajar Mengajar” yang terikat oleh Pedoman Etika Mahasiswa.  Selama ini proses kuliah dilaksanakan dalam kelas atau Laboratorium, tetapi KKN Proses Belajarnya dilaksanakan di tengah masyarakat.

KKN bagi mahasiswa selain bagian dari intra kurikuler, juga merupakan sarana Pengabdian pada Masyarakat, hakikatnya adalah implementasi dari hasil pengembangan ilmu Pengetahuan, Sain dan Teknologi bagi mahasiswa di tengah masyarakat.  Mahasiswa KKN bersama-sama  Masyarakat memecahkan masalah yang dihadapi masyarakat  dan mencari solusinya.

Bagi UNES-AAI Penyelenggaraan KKN di tengah masyarakat Sumatera Barat bukan hal yang baru,  sejak berdiri terus menjalankan KKN Mahasiswa, meskipun di beberapa Perguruan Tinggi tidak lagi melaksanakannya. Unes mempunyai komitmen yang kuat untuk menjadikan Perguruan Tinggi sebagai tempat belajarnya warga masyarakat, dan masyarakat juga menjadi laboratorium tempat belajarnya mahasiswa.

Kepada Mahasiswa KKN Rektor mengharapkan, jadilah pembelajar yang baik, terus merasa kurang dan haus ilmu pengetahuan, senantiasa melakukan inovasi, mengahargai perbedaan dan mampu bekerjasama. Mahasiswa KKN adalah Duta Bagi Kampus, perlihatkan sikap-sikap baik sebagai calon intelektual dan manusia pembelajar, jaga nama baik lembaga dan nama UNES semakin baik.

Rektor berharap jadikan kegiatan KKN PPM ini  sebagai jembatan silahturrahmi antara Unes dengan Pemerintah dan masyarakat di Nagari / Desa / Kelurahan.-, dan sebagai media informasi ke seluruh masyarakat Sumatera Baratr, bahwa Unes sebagai lembaga Pendidikan Tinggi yang selalu eksis dalam menjaga dan meningkatkan mutu / kualitas pendidikan guna mendorong peningkatan kulaitas hidup masyarakat.  Selain itu jaga nama baik almamater yang memiliki nama besar dan harum di tengah-tengah masyarakat serta jadikanlah dirimu sebagai cerminan barometer mahasiswa Universitas Ekasafkti secara menyeluruh.

Ketua Penyelenggara KKN PPM Unes tahun 2017 Drs. Rizal Abu, M.Eng menyebutkan Mhasiswa KKN PPM UNES tahun 2017 sebanyak 1200 orang yang akan mengadi  di  7 Kabupaten / Kota, 37 Lokasi Nagari/Desa/Kelurahan (Kota Padang, Kab. Padang Pariaman, Kab. Pesisir Selatan, Kab. Tanah Datar, Kab. Agam, Kab. Solok dan Kab. Kepulauan Mentawai) yang tersebar di Sunmatera Barat. Selama KKN PPM mahasiswa dibimbing 37 DPL.

Program yang akan dilaksanakan oleh Mahasiswa KKN PPM UNES disinergikan dengan Program Pemda setempat, terutama aspek pemberdayaan masyarakat dan menggali potensi daerah, meningkatkan pengetahuan dan kesejahteraan masyarakat. Sebelumnya mahasiswa KKN PPM ini diberikan pembekalan selama dua hari dan termasuk sosialisasi BPJS (Badan Penyelenggara Jaminan Sosial). (Ka  Humas H. SYARIFUDDIN, SE, M.HUM)    
  

google+

linkedin