BIJAK ONLINE (Pasaman) Mantan pedeta lulusan S3 , DR Yahya Waloni yang sekarang menjadi mubaliq, sengaja diundang Bandan Kontak Majelis Ta'lim (BKMT) Pasaman yang bekerjasama dengan Pemkab Kabupaten Pasaman untuk berceramah di acara halal bi halal, yang digelar di GOR, Tuanku Rao Lubuk Sikaping, Rabu, 12 Juni 2017.
Acara tabligh akbar bersama Ustad Dr. Yahya Waloni dari Jakarta ini, juga dihadiri Bupati Pasaman Yusuf Lubis, Kepala SOPD beserta jajaran, Kepala Kemenag dan jajaran, Ketua MUI Kabupaten Pasaman, Pengurus Da'I Pasaman, pengurus IPHI, seluruh ormas Islam dan undangan lainnya.
"Acara ini juga terbuka untuk masyarakat umum dan berlangsung sukses," ujar H Syafrizal selaku Ketua Umum BKMT kepada Tabloid Bijak, di Gor Tuanku Rao, Rabu (12/7)
Menurut H Syafrizal, tabliq akbar yang sekaligus kegiatan halal bi halal ini dimulai sekitar pukul 08.30 WIB yang diawali dengan zikir, lantunan ayat suci, sambutan bupati dan baru tausiyah agama oleh DR Yahya Waloni. "Kami bersyukur acara tabliq akbar ini sukses dan meriah," tambahnya.
Kesedian Dr Yahya Waloni untuk berceramah di Kabupaten Pasaman, kata Syafrizal, sangat membahagia masyarakat yang datang. "Soalnya selama ini, masyarakat hanya tahu nama dan pernah dengar ceramahnya di youtobe dan sekarang bisa bertemu langsung dengan pak Yahya Waloni yang ceramahnya keras dan tegas," ujarnya lagi. (fauzan)