BIJAK ONLINE (Kota Paariaman)— Wakil Wali Kota Pariaman, Dr.H. Genius Umar, S.Sos, M.Si, mengatakan, Organisasi masyarakat (Ormas) dapat bergandengan tangan dan bersama-sama dengan pemerintah untuk mewujudkan pembangunan yang berkelanjutan.
Hal itu disampaikan Genius Umar dalam sambutannya, pada pembukaan Sosialisasi Penguatan Kapasitas Ormas se Kota Pariaman tahun 2017, di ruang pertemuan Rumah makan Joyo Makmur, By Pass Kota Pariaman, Kamis (18/5/2017).
Dikatakan, melalui Penguatan Kapasitas Organisasi kemasyarakatan, kita bangun sinergitas antara Ormas (organisasi kemasyarakatan) dengan Pemerintah Kota Pariaman.
Lebih lanjut Genius Umar mengatakan agar hendaknya Ormas dapat bergandengan tangan dan bersama-sama dengan pemerintah untuk mewujudkan pembangunan yang berkelanjutan, sesuai dengan tema yang diangkat oleh Kesbangpol Kota Pariaman sekarang ini.
“Sebelum adanya pemerintahan dan negara Indonesia berdiri, ormas mempunyai peran sangat vital dalam eksistensinya membentuk negara dan mempersatukan masyarakat, dapat kita lihat bagaimana ormas keagamaaan Nahdlatul Ulama dan Muhammadiyah jauh sebelum indonesia merdeka sudah ada dan mengakar di tengah masyarakat,” ucapnya.
Ada lagi jong java, jong sumatera , jong celebes, dll yang bersama-sama mendeklarasikan Sumpah Pemuda. di bidang pendidikan ada ormas Boedi Utomo yang konsen mencerdaskan masyarakat, ulasnya.
“Sekarang dimasa mengisi kemerdekaan ini, hendaknya ormas dapat menjalankan hak dan kewajibannya sesuai dengan apa yang menjadi landasan awal pendahulu kita, dan sesuai dengan aturan yang ada, sehingga kedepan akan tercipta sinergitas yang baik antara ormas dan pemerintah, dan apabila sinergitas ini sudah tercipta, insyaallah, kedepan Kota Pariaman akan lebih bak dan sejahtera,” tuturnya.
Diakhir acara Genius Umar mengpresiasi ormas yang telah membantu pemerintah selama ini dengan program kerja dan aktivitasnya yang bersama-sama membangun Kota Pariaman.
“Kita Indonesia, sangat cocok dalam situasi yang terjadi belakangan ini, bahwa kita adalah bersaudara, dengan Bhineka Tunggal Ika nya, seperti yang dikatakan oleh Presiden RI Joko Widodo, menyikapi banyaknya saling hujat, dan menipisnya nilai kebhinekaan dan pancasila sebagai landasan bangsa, yang dipertanyakan saat ini,” tutupnya.
Hadir dalam acara ini Narasumber yang akan memberikan materi, yaitu dari Polres Pariaman, Kodim 0308 Pariaman, Kepala Kantor Kesbangpol Kota Pariaman Yusrizal, dan Wakil Walikota Pariaman yang langsung memberikan materi sekaligus membuka acara ini, ditambah dengan 50 Peserta perwakilan Ormas yang ada di Kota Pariaman. (J/amir)