BIJAKONLINE (PAYAKUMBUH)---Kepala Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) Promosi Produk UKM (Usaha Kecil Menengah) kota Payakumbuh, Niken Agriena, mengatakan, pameran Nusantara Expo 2017 berlangsung selama 5 hari (5-9/5) lalu di Padang, diyakini sejumlah investor melirik untuk memasarkan hasil produksi UKM ini.

“Kami membawa sejumlah produk unggulan berupa makanan ringan di antaranya aneka jenis rendang, karak kaliang, gelamai, beras rendang, dan kerajinan tenun Balai Panjang. Dengan mengikuti pameran ini berharap produk-produk UKM kota Payakumbuh lebih dikenal lagi, “ujar Niken Agriena kepada wartawan diruang kerjanya, Selasa (23/5).

Kita berharap produk-produk UKM kota Payakumbuh lebih dikenal lagi, dan kalau bisa sejumlah pemodal melirik untuk ikut ambil bagian dalam memasarkannya ke luar Sumbar bahkan Nasional. Pameran bergensi diadakan di Hotel Inna Muara Padang itu, dibuka ketua Dekranasda Propinsi Sumatera Barat yang diwakili oleh Ny. Wartawati Nasrul Abit.

“Sejumlah produk UKM yang dibawa ke ajang ini adalah produk makanan dan kerajinan unggulan dari Kota Payakumbuh. Selain rendang, keripik, gelamai, karak kaliang, beras rendang, juga memboyong produk makanan ringan lainnya, serta hasil kerajinan berupa bordiran dan beraneka ragam jenis tenunan chirikhas kota Payakumbuh, “ujar Niken. (Nur Akmal).

google+

linkedin