SAYA termasuk yang beruntung bisa ikut berlayar bersama Wakil Gubernur Sumatera Barat, Nasrul Abit mengarungi lautan, Kamis, 22 maret 2018, siang sekitar pukul 14.30 WIB dengan kapal Dinas Kelautan Provinsi Sumbar, yang bertolak dari pelabuhan Bungus menuju ke PLTU Teluk Sirih. Ikut juga dalam rombogan beberapa orang wartawan dan wartawati yang boleh dikatakan lebih senior dari saya. Termasuk juga beberapa staf Humas Pengprof Sumbar.
Ada kenangan yang melengkapi perjalanan karier saya sebagai wartawan muda. Soalnya sebelum berangkat saya sempat berfoto bersama Wakil Gubernur Sumatera Barat Nasrul Abit di atas kapal, walaupun sehari-harinya saya selalu bersama Nasrul Abit, karena saya ditugaskan oleh Pemimpin Redaksi Tabloid Bijak.Com bertugas di Kantor Gubernur, tetapi belum pernah berfoto berdua.
Bagi saya sosok dan kefiguran Wagub Sumbar Nasrul Abit, sudah tak lagi. Kenapa? Karena secara kebetulan kami sama orang Pesisir Selatan. Ssaya dari Kecamatan Tarusan, sedangkan Wagub Sumbar Nasrul Abit dari Air Haji. Bahkan Wagub Nasrul Abit, juga telah saya kenal sebagai Bupati Pesisir Selatan, saat saya sekolah dulu.
Singkat cerita, rombongan yang ikut berlayar sama Wagub Sumbar, Nasrul Abit sampai di sekitar Pantai Teluk Sirih sekitar pukul 15.10 WIB. Kemudian sekitar pukul 15.15 WIB, Wakil Gubernur Sumatera Barat Nasrul Abit serta didampingi oleh Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Sumatera Barat Yosmeri, melepas 10 ekor penyu.
Sebenarnya, kata Kadis Kelauatan Sumbar, ada 12 ekor penyu, yang akan dilepas di laut lepas tersebut. Tapi dua ekor penyu lagi masih dirawat, kalau sudah sehat pasti di lepas juga, ada penyu yang kecil beratnya 30 dan yang besar ada 110.
Kemudian, setelah pelepasan penyu, kapal kembali menuju pelabuhan Bungus. Diperjalanan pulang singgah di sebuah rumaha makan di jalan Sutan Syahrir bersama wartawan dan wartawati dari berbagai media cetak dan online, serta beberapa Humas Pemprov dan juga Kadis Kelautan, Yosmeri.
Sementara Wakil Gubernur Sumatera Barat Nasrul Abit, tak ikut makan bersama, karena lagi menjalani ibadah puasa sunat. Kemudian, Wahub Sumbar, Nasrul Abit langsung pamit menuju rumah dinasnya.
Waktu itu, hati kecil saya berkata;"Beruntung masyarakat Sumatera Barat, punya wakil gubernur yang taat berpuasa." Semoga.(Penulis wartawan tabloidbijak.com)
- Google+
Subscribe to:
Post Comments (Atom)