BIJAK ONLINE (Padang)-Ketua Tim Penggerak PKK Sumatera Barat, Nevi Irwan Prayitno menganjurkan anggotanya untuk memanfaatkan perkarangan rumah untuk bercocok tanam berbagai jenis tanaman yang menghasilkan seperti cabe, tomat dan buah-buahan.

"Kesadaran ibu-ibu anggota TP-PKK memanfaatkan pekarangan rumah setidaknya dapat mengatatasi kesulitan yang dihadapi sebuah keluarga dalam memenuhi kebutuhan pangan atau dapurnya," kata Nevi Irwan Prayitno ketika memimpin rapat perdana perkenalan dan konsolidasi TP-PKK, di Aula Kantor PPP Jalan Rasuna Said, Jumat, 11 Maret 2016.  

Salah satu contoh, kata Nevi,  ketika terjadi kenaikan harga cabe seperti sekarang ini, bisa diatasi dengan adanya tanaman cabe di perkarangan rumah. "Ibu-ibu tak perlu repot-repot pergi ke pasar dan cukup panen di rumah saja," kata istri Gubernur Sumbar ini.

Menurut Nevi, gerakan PKK bertujuan memberdayakan keluarga untuk meningkatkan kesejahteraan menuju terwujudnya keluarga yang beriman dan bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, berakhlak mulia dan berbudi luhur, sehat sejahtera, maju dan mandiri. "Untuk mencapai tujuan tersebut, diperlukan komunikasi yang baik dalam masyarakat sehingga mereka dapat memahami sasaran dari gerakan PKK, khususnya masalah keluarga sejahtera," kata istri politisi PKS ini.

Pada hari yang sama, Rakerda VIII PKK Sumbar, juga sekaligus melantik Nevi Irwan Prayitno sebagai Ketua Tim Penggerak PKK Sumatera Barat, berdasarkan Surat Keputusan Gubernur Sumatera Barat Nomor: 400-252-2016, Tentang Pembentukan Pengurus Tim Penggerak PKK provinsi Sumatera Barat untuk  masa bhakti 2016-2021.

Rapat Kerja Daerah TP-PKK Sumbar tersbut, juga dihadiri Wartawati Nasrul Abit selaku Wakil Ketua I dan Anita Ali Asmar yang menjabat sebagai Wakil Ketua II. Kemudian, dalam perkenalan ini 37 anggota yang lebih kurang 18 orang merupakan  anggota baru yang masuk dalam keanggotaan PKK masa bhakti 2016-2021. 

Dengan diadakan rapat ini diharapkan adanya sinergi dan koordinasi dalam keanggotaan Pengurus TP PKK Provinsi Sumatera Barat. Gerakan PKK dari tahun ke tahun telah memperlihatkan dampak yang positif sebagai mitra kerja pemerintah untuk meningkatkan kesejahteraan keluarga terutama dalam menciptakan kualitas sumber daya manusia. Melalui 10 program pokoknya dalam mencari jalan terbaik untuk mengatasi berbagai masalah untuk mencapai keluarga sejahtera.
Sesuai dengan Keputusan Gubernur tersebut pengurus mempunyai tugas merencanakan, melaksanakan dan membina pelaksanaan program kerja TP PKK, serta menghimpun menggerakkan, membina dan  memanfaatkan potensi masyarakat sehingga dapat memberikan bimbingan motivasi dan fasilitasi kepada TP PKK Kabupaten/Kota Se Sumatera Barat.

Dengan mengadakan pelaporan evaluasi dan monitoring terhadap pelaksanaan program kerja juga menyiapkan laporan pelaksanaan tugas dan menyampaikan kepada Gubernur. Oleh sebab itu diawali dengan perkenalan ini diharapkan terjalinnya komunikasi yang baik antar pengurus maupun dalam masyarakat. (Humas Sumbar)

google+

linkedin