BIJAK ONLINE (SOLOK)-Kehadiran Samsat Nagari di Koto Baru Kabupaten Solok diharapkan dapat mempermudah layanan kepada masyarakat untuk membayar pajak. Selain itu, dengan adanya Samsat Nagari semoga pelayanan pajak bagi wajib pajak dapar dioptimalkan. 

Hal itu dikatakan Bupati Solok, Gusmal Datuak Rajo Lelo, SE, MM kepada Tabloid Bijak, Kamis, 21 September 2017. "Dengan adanya Samsat Nagari di Koto Baru semoga masyarakat mudah membayar pajak kendaraannya dan saya harap pelayanan prima dapat diberikan kepada masyarakat," kata Gusmal.


Gusmal menjelaskan, Samsat Nagari baru ada di Kabupaten Solok dan Kabupaten Solok Selatan. Dirinya juga mengatakan program itu merupakan program Pemerintah Provinsi Sumatera Barat. "Samsat Nagari ini Program Pemprov Sumbar dam baru ada di Kabupaten Solok dan Kabupaten Solok Selatan,"kata dia.

Menurut Gusmal, dengan pelayanan prima itu diia berharap mampu mendorong masyarakat untuk membayar pajak tepat waktu. "Hadirnya Samsat Nagari di Koto Baru dengan pelayanan prima saya berharap besar agar masyarakat membayar pajak tepat waktu karna sudah diberikan pelayanan prima, cepat dan mudah,"pungkas Gusmal.--* Risko Mardianto.

google+

linkedin