TABLOIDBIJAK.COM (Padang Pariaman)--Peringatan Hari Anti Narkotika Internasional tahun 2017 tingkat Kabupaten Padang Pariaman berjalan meriah. Peringatan yang dimulai dengan apel gabungan diikuti anggota TNI, Polri, ASN, mahasiswa perguruan tinggi, pelajar dan siswa di Mapolres Padang Pariaman, Rabu, 27 September 2017.
Bertindak sebagai inspektur upacara Wakil Bupati Padang Pariaman Suhatri Bur turut hadir Kapolres Padang Pariaman, Wakapolres Padang Pariaman, Kasdim 0308 Pariaman, Kejaksaan Negeri Pariaman, Kepala OPD di lingkungan Pemkab Padang Pariaman.
Suhatri Bur yang juga Ketua Badan Narkotika Kabupaten Padang Pariaman mengajak peserta upacara dan masyarakat Padang Pariaman untuk menyatakan tidak kepada penyalahgunaan narkoba dan zat adiktif lainnya.
"Penyalahgunaan narkoba jelas sangat merugikan kesehatan dan masa depan kita, untuk itu hindari menyalahgunakan narkoba tersebut dengan melakukan aktivitas yang berguna," kata Suhatri Bur.
Menurut mantan Ketua KPU Padang Pariaman itu, permasalahan penyalahgunaan Narkoba di Padang Pariaman sudah sangat meresahkan karena menempati urutan ketiga dari 19 kabupaten/kota di Sumbar.
"Ini sangat memprihatinkan, karena ini kasus yang kelihatan dan terungkap. Saya kira masih banyak yang tidak kelihatan, laksana puncak gunung es," ungkapnya sedih.
Mantan Ketua BAZNAS Padang Pariaman itu mengajak untuk menghentikan semuanya itu dengan mengurangi kejahatan penyalahgunaan narkoba, sehingga masa depan Padang Pariaman menjadi selamat.
"Melalui peringatan Hari narkoba Internasional ini, mari kita bersama-sama bertekad untuk menyelamatkan masa depan kehidupan daerah dan bangsa kita. Dan menyelamatkan generasi mendatang, menyelamatkan anak-cucu kita dari jeratan narkoba yang dapat berujung pada kematian," ajak alumni FE Unand angkatan 90 itu.
Usai apel gabungan dilanjutkan dengan gerak jalan sehat dengan garis start dimulai dari Mapolres Padang Pariaman dan finish di halaman kantor Bupati Padang Pariaman.
Di halaman kantor Bupati Padang Pariaman dilanjutkan dengan pengundian door prize bagi peserta gerak jalan sehat dengan memperebutkan hadiah hadiah yang disediakan oleh Bank Nagari, BRI, BPJS dan Anai Resort.
Sebelum pengundian door prize, dilakukan pelepasan balon tanda komitmen melawan penyalahgunaan narkoba serta pemasangan stiker anti narkoba pada sejumlah mobil dinas.(rel/amir)