TABLOIDBIJAK.COM (Kota Pariaman)—Wali Kota Pariaman Mukhlis Rahman membuka Rapat Koordinasi Kesehatan Daerah (Rakorkesda) tingkat Kota Pariaman Tahun 2017 di Balairung Rumah Jabatan Wako Pariaman, Senin (18/12/2017).

Rakor ini diadakan dalam rangka Pembangunan kesehatan khususnya di Kota Pariaman dengan tujuan peningkatan Upaya Kesehatan, pembiayaan kesehatan, sumber daya manusia, sediaan farmasi, alat kesehatan dan makanan, manajemen dan informasi kesehatan, pemberdayaan masyarakat dengan menganut dan menjunjung tinggi nilai-nilai pro rakyat, integritas, inklusif, responsive, dan adil guna mewujudkan “Masyarakat Sehat Yang Mandiri dan Berkeadilan”. 

Mukhlis Rahman, mengatakan dalam Undang-Undang Nomor 36Tahun 2009 tentang Kesehatan, Pasal 1 menyebutkan Kesehatan keadaan sehat baik secara fisik, mental, spiritual maupun sosial yang memungkinkan setiap orang untuk hidup produktif secara sosial dan ekonomis. 

Untuk mencapai tujuan pembangunan kesehatan tersebut, tambah Mukhlis, haruslah diarahkan pada tiga hal penting yaitu penguatan pelayanan kesehatan primer, penerapan pendekatan keberlanjutan pelayanan (primary health care), intervensi berbasis resiko kesehatan yang ditindak lanjuti dengan upaya yang bersifat reformatif dan akseleratif. 

"Sehingga dapat mewujudkan masyarakat indonesia yang berprilaku sehat dan hidup dalam lingkungan sehat, mampu menjangkau pelayanan kesehatan yang bermutu dan mencapai derajat kesehatan yang setinggi – tingginya," harap Mukhlis.

Dalam kesempatan yang sama, Kadis Kesehatan Kota Pariaman Bachtiar mengungkapkan Rapat Koordinasi Kesehatan Daerah adalah jawaban untuk mencari solusi dimana merupakan forum terlengkap dalam jajaran kesehatan yang ada di Dinas kesehatan.

"Serta dengan sinergisitas seluruh sektor yang merupakan ajang dalam memberikan kontribusi dalam pemecahan masalah kesehatan yang ada di Kota Pariaman baik itu dalam hal masalah kesehatan pada bayi/balita/ibu/lansia di Kota Pariaman maupun dalam upaya mengatasi penyakit menular," ujar Bachtiar.

Rakor dihadiri Kepala OPD Pemko Pariaman, Camat se-Kota Pariaman, Direktur RSUD Kota Pariaman, Kepala Puskesmas se-Kota Pariaman, Kepala Desa dan Lurah se-Kota Pariaman dengan narasumber dari Kementerian Kesehatan RI Kasi Penyehatan Widiya Utami dan Desra Elena dari Dinkes Provinsi Sumbar. Acara diadakan selama dua hari pada 18-19 Desember 2017.[ph/amir]

google+

linkedin