BIJAKONLINE.COM (Pasaman Barat) Aneh pembangunan di Pasaman Barat (Pasbar). Baru terhitung hari usai Provisional Hand Over  (PHO) bangunan landscpe SKB Negeri Pasaman Barat, senilai Rp 1.37 juta lebih, di Jorong Langgam, Nagari Kinali, Kecamatan Kinali, Kabupaten Pasama Barat, hanya sia-sia saja.

Pantauan wartawan media Bijakonline di lokasi pembangunan, Kamis (21/09/2017) terlihat bangunan Landscape yang baru di PHO beberapa hari sudah porak poranda, seolah-olah uang hasil keringat masyarakat melalui Pendapatan Asli Daerah (PAD) bak  tiada artinya, hingga bangunan yang baru saja selesai itu tidak dapat di manfaatkan untuk selayaknya.

Salah seorang warga di sekitar SKB saat bincang-bincang bersama awak media, mengatakan kalau pembagunan  landscape yang ada sangat memprihatinkan, sebab sekarang keadannya sudah tidak lagi di manfaatkan, apakah ini kurang pengawasan atau srbaliknya sebagai masyarakat biasa ia tidak mengetahuinya.

"Kita yakin adanya penganggaran pembangunan Landscape di SKB pasti ada tujuannya, akan tetapi sebaliknya bangunan yang telah di anggarkan senilai Rp 137.900.000,- juta ini hanya sia-sia saja," katanya.

Sementara itu, Kabid PNFI, Suasdi, saat di hubungi melalui selulernya,  membenarkan kalau bangunan Landskape di SKB tersebut kondisinya porak poranda, padahal baru saja di bangun dan di PHO, akan tetapi pihakya belum ke lokasi melakukan pengecekan, karena mereka masih melakukan pertemuan di Provinsi.

"Kita sudah mendapat informasi terkait bangunan tersebut, akan tetapi kita akan cek kelapangan secepatnya, sehingga permasaalahan ini menemui titik terang. Apalagi ini bangunan yang baru saja di serah terimakan," katanya.

Sementara Pejabat Pengrlola Teknis Kegiatan (PPTK) Idris, saat di hubungi melalui selulernya, di nomor 0813635441xx, terdengar aktif akan tetapi tidak di angkat di Short Message Service (SMS) juga tidak membalas. (Arafat)

google+

linkedin