TABLOIDBIJAK.COM (Kota Pariaman)— Wali Kota Pariaman, Drs.H. Mukhlis Rahman, MM mengatakan, yang paling utama  dalam Wawasan Kebangsaan mesti dimiliki pemuda, yaitu Akhlak dan Moral, apabila ke dua hal tersebut telah ada  dalam diri  pemuda, Insha Allah bangsa dan Negara ini, akan menjadi lebih baik kedepannya.

Hal tersebut disampaikan Mukhlis Rahman, dalam sambutannya pada acara Pelatihan Wawasan Kebangsaan diselenggarakan DPD KNPI Kota Pariaman bekerjasama dengan Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kota Pariaman, di ruang pertemuan Joyo Makmur, Senin (4/9/2017).

Dikatakan, Pemuda Indonesia umumnya dan Pemuda Kota Pariaman khususnya harus mempunyai karakter, Cerdas, Kreatif dan Inovatif dalam menangkap peluang yang ada, sehingga dapat mengembangkan dirinya, baik dalam peluang usaha maupun tentang wawasan kebangsaan.

Mukhlis Rahman,  mengapresiasi atas apa yang dilaksanakan  DPD KNPI Kota Pariaman, karena dengan digelarnya kegiatan ini, pemuda dapat berkarya membuat sebuah kegiatan, yang mencakup seluruh lapisan pemuda yang ada di Kota Pariaman.

“Dengan digelarnya acara ini, saya juga bisa bersilaturahmi dengan para anggota DPD KNPI, utusan Ormas Kepemudaan, PK, BEM, dan OSIS yang ada di Kota Pariaman, karena dengan silaturahmi, akan terjalin Jembatan Hati antara Pimpinan dengan yang dipimpin, khususnya para Pemuda, apabila Pemuda sudah bergerak pada hal yang positif, kita doakan Kota Pariaman, akan terjauh dari penyakit masyarakat,” ujarnya.

Lebih lanjut disampaikan, pemuda penting berhati-hati dalam menggunakan Media Sosial (Medsos), karena apabila tidak bijak mengunakan,  mengelola dan menafsirkan suatu informasi, maka mereka juga akan terjerumus dalam penyebar berita Hoax, yang nanti dapat terjerat dengan Hukum.

“Selain harus berhati-hati dalam medsos, pemuda juga harus menjadi pelopor kebaikan dengan menjauhkan diri dari hal-hal yang merusak, seperti Narkoba dan Pergaulan Bebas. Kemudian pemuda juga harus mempunyai empati terhadap permasalahan yang ada, baik skala local, nasional bahkan internasional, seperti yang dilakukan kali ini, yaitu penggalangan dana untuk Muslim Rohingya,” ungkap Mukhlis.

Ketua DPD KNPI Kota Pariaman Reza Saputra mengatakan acara ini dilakukan selama 3 hari, mulai dari 4-6 September 2017, bertempat di ruang pertemuan Joyo Makmur dengan menghadirkan Narasumber yang berkopeten untuk itu, dan didiikuti oleh 100 orang peserta, yang terdiri dari anggota DPD KNPI, PK, Ormas Kepemudaan, BEM dan OSIS se Kota Pariaman.

“Pemuda itu harus aktif dan memiliki salah satu kemampuan, antara lain, harus memiliki kemampuan dalam bidang Seni, Olahraga dan Organisasi, apabila mereka sudah mempunyai salah satu dari itu, mereka akan punya kesempatan bersaing dan memimpin,” tuturnya.

Pemuda tidak hanya sebagai objek, tetapi sebagai subjek, dengan diserahkannya kegiatan ini pada DPD KNPI Kota Pariaman, sehingga  mereka dapat menyalurkan kemampuan mereka dengan menggelar kegiatan wawasan kebangsaan ini, dengan tema “Melalui pelatihan wawasan kebangsaan kita bentengi diri dari ideology perbuatan makar dalam kehidupan berbangsa dan bernegara”.

“Kita juga menggelar aksi nyata untuk membantu saudara semuslim kita Muslim Rohingya di Myanmar, bersama-sama dengan Aliansi Masyarakat Pariaman Peduli Rohingya, menggalang dana selama seminggu kedepan, untuk disumbangkan kepada mereka,” tutupnya. (J/amir)

google+

linkedin