BIJAK ONLINE (Pasaman)-Anggota Polres Pasaman yang turun dengan camat dan walinagari beserta puluhan masyarakat menemukan sekitar 25 batang ganja, di atas Bukit Garingging, Kecamatan Padang Gelugur, Pasaman, Jumat, 17 Februari 2017.

"Selain menemukan batang ganja, kita juga menemukan satu bungkus satu bungkus bibit ganja," kata Kapolres Pasaman, AKBP  Reko Indro Sasongko ketika dikonfirmasi Tabloid Bijak.com.

Menurut kapolres, saat ini pihaknya masih berada diatas perbukitan bersama puluhan masyarakat untuk  mencari lokasi ladang ganja yang lainnya. "Puluhan batang daun ganja yang di temukan terbungkus plastik hijau bersama bibitnya tertimbun dalam tanah," katanya

Diduga, daun berserta batang ganja itu baru di panen, karena masih segar. "Kita sudah dua hari di atas perbukitan menelusuri ladang ganja yang dicuriga," tambah Wakapolres Pasaman, Kompol. Efdar Roza.

Menurut Efdar Roza, hingga saat ini pelaku atau pemilik daun ganja tersebut belum ditemukan. Diperkirakan di atas perbukitan yang berjarak satu kilometer dari jalan raya dengan akses jalan tanah itu ada ladang ganja.

"Akses jalan ke perbukitan hanya bisa berjalan kaki sekitar 30 menit dari jalan aspal. Kita masih menelusuri yang diduga ada ladang ganja diatas perbukitan ini," ungkapnya. (ZAN)

google+

linkedin