BIJAK ONLINE (Padang)-Dekan Fakultas Teknik dan Perencanaan Universitas Ekasakti Padang Rizal Abu, perkembangan pasar jasa konstruksi nasional maupun internasional menuntut kemampuan kompetisi tenaga ahli, dapat bersaing secara regional maupun global, kata 

"Jadi, kemampuan pelaku jasa konstruksi harus ditingkatkan," kata Rizal Abu, ketika ditemui di ruang kerjanya, Jum’at, 20 Mei 2016 di Jalan Veteran Dalam Nomor 26 Padang.

Menurut Rizal Abu, menyikapi dinamika perubahan  yang terus berlangsung dalam berbagai aspek kehidupan, khusus di bidang jasa konstruksi, perlu ditingkatkan kemampuan setiap pelaku jasa konstruksi dari berbagai aspek, untuk menghadapi persaingan yang semakin ketat dalam usaha bidang jasa konstruksi.   

Kemudian, kata Rizal Abu,  sekarang sedang berlangsung pelatihan jasa konstruksi yang diikuti 30 orang peserta di Fakultas Teknik dan Perencanaan Universitas Ekasakti Padang. "Kita harapkan nanti dapat menyentuh kebutuhan daerah-daerah pelayanan dan membentuk tenaga terampil serta mempersiapkan tenaga kerja ahli dalam mengelola berbagai pelaksanaan pekerjaan di bidang konstruksi," katanya.  

Untuk menjamin mutu pelaksanaan kegiatan sesuai dengan persyaratan yang ditetapkan SKKNI kata Rizal Abu, untuk itu perlu disusun Kerangka Acuan Kegiatan, Rencana Mutu Pelaksanaan Kegiatan dan Panduan Pelaksanaan,  sehingga dapat digunakan sebagai pedoman pelaksanaan, pengendalian, pengawasan dan penilaian mutu kegiatan.

Pembinaan Jasa Konstruksi dapat dilakukan melalui pendidikan, pelatihan atau pembekalan. Kita harapkan jasa konstruksi nasional semakin mampu mengembangkan perannya dalam pembangunan nasional melalui peningkatan keandalan yang didukung oleh struktur usaha yang kokoh.
"Peningkatan kemapuan dilakukan dengan usaha yang positif, salah satu sarana yang digunakan untuk melakukan perubahan dan peningkatan daya saing adalah dengan pelatihan dan sertifikat sebagai bukti," ujar Rizal Abu lagi.

Selanjutnya, Rzal Abu menegaskan, pelatihan yang diadakan sekarang ini akan menghasilkan tenaga terampil dibidang usaha jasa konstruksi, terutama menyiapkan tenaga kerja yang ahli dalam mengelola berbagai pelaksanaan pekerjaan bidang konstruksi. (Ka. Humas H. SYARIFUDDIN, S.E, M.HUM)

google+

linkedin