BIJAK ONLINE (Kota Pariaman)- Kepala Dinas Perhubungan dan Informatika, Kota Pariaman, Ir. Agustriatman, M.Si, mengadakan Rapat Kerja, untuk mempersiapkan rencana pemindahan angkutan pedesaan (Andes) dari Terminal Muaro ke Terminal Jati Kota Pariaman, Rabu (21/1/2015).

Agustriatman, mengatakan, bahwa rapat ini digelar, berdasarkan Surat Sekda Kota Pariaman, Nomor, 551.21/72/Dishubkominfo-2015 pada tanggal 19 Januari 2015. Pemko Pariaman akan melakukan pemindahan angkutan pedesaan yang berada di Terminal Muaro ke Terminal Jati Pariaman yang merupakan tindak lanjut program Pemko Pariaman terkait pemindahan pasar ke Terminal Jati.

"Pemindahan seluruh angkutan umum tersebut harus kita mulai dengan tahapan-tahapan serta memberikan waktu kepada pihak Organda agar dapat mengkoordinir  seluruh awak angkutan yang akan dipindahkan, termasuk terminal bayangan yang ada di Kota Pariaman " ucap Agustriatman menimpali.

Menurut Agusriatman, Dishubkominfo Kota Pariaman sudah menyiapkan terhadap kelengkapan sarana dan prasarana angkutan umum yang akan mangkal di Terminal Jati ini. “Kita sangat mengharapakan dukungan semua pihak, tanpa ada dukungan dari instansi terkait, mustahil rencana ini telaksana dengan baik”, ulas Agustriatman kembali.

Perwakilan Organda Kota Pariaman dan Kabupaten Padang Pariaman Rusli Umar, mengatakan kesiapannya bersama Kopar dan Perwakilan Angkutan Kota (Angkot) dalam mendukung program Pemko Pariaman ini dan menyatakan siap untuk memfasilitasi, menginformasikan kepada pemilik dan pengusaha angkutan desa dan angkutan umum lainnya tentang pemindahan terminal dari Terminal Muaro ke Terminal Jati.

"Kami akan menyusun langkah-langkah yang akan diambil terkait pemindahan Angdes ke Terminal Jati yang nantinya akandisampaikan ke Pemko Pariaman melalui Dishubkominfo Kota Pariaman sebelum tanggal 29 Januari 2015 " tutup Rusli.
Hadir juga di dalam rapat tersebut, Kapolres Kota Pariaman, diwakili Safrudin L, Dan Dim 0308 Pariaman, diwakili Marhadi, Kabid dan Kepaa UPT. (amir)





google+

linkedin