BIJAK ONLINE (Padang)-Sebagai seorang politisi yang telah malang melintang di kancah politik Ranah Minang, Ketua DPW Partai Persatuan Indonesia (Perindo) Muhammad Tauhid menyebutkan, kalau dirinya telah berhasil membentuk sembilan cabang kepengurusan di daerah tingkat dua Sumatera Barat. 

"Sampai saat ini, baru sembilan cabang yang telah berhasil dibentuk," kata Ketua DPW M Tauhid ketika berbincang-bincang dengan Tabloid Bijak, di Kantor DPW Partai Perindo , Rabu 28 Januari 2015.

Menurut M Tauhid, kesembilan cabang yang telah terbentuk itu, Mentawai, Dharmas Raya, Pasaman Barat, Payakumbuh, Kota Solok, Pesisir Selatan, Limapuluh Kota, Bukittinggi dan Kabupaten Solok. "Khusus Solok Selatan sudah ada orangnya, dan tinggal pengukuhan saja lagi," kata mantan Ketua DPW Partai Hanura Sumbar ini.

Kemudian, kata M Tauhid, masyarakat Sumatera Barat perlu juga mengetahui visi  dari  Partai Perindo, yakni mewujudkan Indonesia yang berkemajuan, bersatu, adil, makmur, sejahtera, berdaulat, bermartabat dan berbudaya. "Kini, mari kita bersatu di Partai Perindo untuk membangun Sumatera Barat," kata mantan anggota DPRD Sumbar ini. 

Sedangkan misi Partai Perindo, 1.Mewujudkan pemerintahan yang berkeadilan, yang menjujung tinggi nilai-nilai hukum sesuai dengan UUD 1945, 2.Mewujudkan pemerintahan yang bebas dari korupsi. kolusi, nepotisme untuk Indonesia yang mandiri dan bermartabat, 3.Mewujudkan Indonesia yang berdaulat, bermartabat dalam rangka menjaga keutuhan NKRI, 4.Menciptakan masyarakat adil, makmur, dan sejahtera berdasarkan Pancasila dan UUD 1945 dalam wadah Negara Kesatuan Republik Indonesia, 5.Menagakan hak dan kewajiban asasi manusia dan supremasi hukum yang sesuai dengan Pancasila da UUD 1945 untuk mewujudkan keadilan dan kepastian hukum guna melindungi kehidupan rakyat, bangsa dan negara, 6.Mendorong tumbuhnya ekonomi nasional yang berkontribusi langsung pada kesejahteraan warga negara Indonesia. (yal aziz)

google+

linkedin