BIJAK ONLINE (Padang)-Liga Pendidikan Indonesia Kota Padang 2014 yang dibuka Menpora, Roy  Suryo, 24 September  2014 lalu,  ditutup secara resmi oleh Walikota Padang, Mahyeldi Ansyorullah, seusai pertandingan final, di GOR H Agus Salim, Sabtu 25 Oktober 2014.

“Kita harus bangga, karena satu-satu kompetisi Liga Pendidikan yang dibuka langsung oleh Menpora RI, Roy Surya hanya LPI yang kita gelar di Kota Padang,” kata Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kota Padang, Suardi Junir SH Mhum, seusai pertandingan final antara kesebelasan SMA Semen Padang dari  SMAN 12 dengan skor telak 4-0. (Baca juga berita MTsN Lubuk Buaya Juara).

Kemudian, kata Suardi Junir, acara penutupannya pun di tutup oleh Walikota Padang, Mahyeldi Ansyurullah, yang juga dihadiri anggota Muspida Kota Padang dan Wakil Ketua DPRD Kota Padang, Muhidi, serta mantan Wakil Walikota Padang, Yusman Kasim.

Sebagai Kadispora, kata Suardi Junir, dirinya berharap kepada Kadispora Provinsi Sumatera Barat, untuk  menggelar pertandingan Liga Pendidikan Indonesia Tingkat Sumatera Barat. Tujuannya, agar kesebelasan yang berhasil menjuarai Liga Pendidikan Indonesia Kota Padang 2014, bisa mengukur kemampuan di tingkat provinsi.

 “Jadi, kalau di LPI Kota Padang 2014 ini yang juaranya kesebelasan SMA Semen Padang, maka mereka lah yang berhak mewakili Kota Padang,” tambahnya.(Y a)

google+

linkedin