BIJAK ONLINE (Padang)-Pelaksana Tugas (Plt) Ketua Umum KONI Sumatera Barat, Syaiful SH Mhum mengucapkan Selamat Hari Raya Idhil Fitri 1437 Hijriah kepada insan olahraga Ranah Minang, teristimewa kepada Pengprov cabor, pelatih dan atlet PON.
"Ucapan yang sama juga saya sampaikan kepada pak Gubernur, Wakil Gubernur, Ketua DPRD beserta anggotanya, serta tak lupa kepada pak Kapolda Sumbar, pak Danrem, pak Kejati dan semua rektor yang ada di Sumbar," kata Plt KONI Sumbar, Syaiful SH Mhum kepada Tabloid Bijak dan Padangpos.com, Senen, 4 Juni 2016.
Menurut Syaiful, 1 syawal yang merupakan hari raya Idul Fitri telah diambang pintu dan saatnya tiba, sudah merupakan tradisi bagi sesama umat Islam menyucapkan "minal aidzin walfaidzin" kepada famili, dan kerabat.
Kemudian kata Syaiful, khusus kepada atlet PON untuk menjaga kesehatan fisik. Soalnya, setiap hari raya atau lebaran segala macam makanan lezat, gurih, dan manis tersedia, baik di rumah maupun tempat yang dikunjungi untuk silaturahmi."Saya mengingatkan, agar para atlet jangan sampai tergoda menyantap aneka kue kering dan basah, sirup, sampai minuman bersoda, karena jika tergoda mengkonsumsi secara berlebihan, dipastikan penyakit segera menghampiri," kata pengacara ini.
Selanjutnya, kata Syaiful lagi, jangan sampai lupa pola makan sehat dan teratur. Soalnya, jika pola makan tidak teratur akan membuat kondisi tubuh berubah, dan imunitas tubuh menurun, sehingga sangat mudah diserang penyakit, seperti diare, muntah, perut kembuh, hipertensi dan kelelahan. "Ingat PON Jawa Barat semakin dekat dan seusai leberan kembali berlatih bersungguh-sungguh sebagaimana yang diingatkan pak IP Gubernur Sumbar," kata Ketua Yayasan Pendidikan Islam (Yapi) Padang ini. (PRB)