BIJAK ONLINE (Padang)-Produser Harpa Record, Vhery Lajo mengucapkan selamat Hari Raya Idhil Fitri 1437 Hijriah kepada artisnya dan masyarakat penggemar hasil produksi lagu-lagunya, terutama  yang sudah beredar di Sumatera Barat dan Provinsi Bengkulu. 

"Ambo susun jari nan sapuluah dan minal aidin waifaizin, terutama kepada artis yang telah bekerjasama dan terisitimewa pada masyarakat penggemar VCD produksi Harpa Record," kata Vhery Lajo ketika dihubugi Tabloid Bijak dan Padangpos.com, Minggu, 3 Juni 2016.

Menurut Vhery Lajo, dirinya sengaja kembali ke Kota Bengkulu, Jumat, 1 Juni 2016  untuk merayakan Idhil Fitri bersama istri tercinta dan tersayangnya, karena telah sebulan lebih melakukan rekaman dan membuat video klip untuk tiga artis Bengkulu, Chika Muler, May Yolla  dan Izone Ray di Kota Padang. "Waktu di Padang, saya juga membuat video klip untuk Syadevi artis dari Jakarta dan semua shoting sudah selesai dan tinggal edar VCD-nya dipasaran," kata putra Kuranji Kota Padang ini.

Kemudian, kata Vhery Lajo, dirnya mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah ikut membantunya, terutama kalangan wartawan dari Bara Online Media (BOM), serta studio Tompi Lubuk Minturun. "Semoga sehabis lebaran, saya kembali ke Kota Padang untuk berkarya," katanya. (PRB)

google+

linkedin