BIJAK ONLINE (SOLOK)-Kepala Sekolah Menegah Pertama (SMP) Negeri 3 Gunung Talang, Kabupaten Solok, diserahterimakan, Sabtu, Desember 2014 yang berlangsung dalam suasana penuh haru dan penuh kekeluargaan.

Sertijab Kepsek SMP Negeri 3 Gunung Talang, diserahkan dari pejabat lama Hendra, SPd, kepada pejabat baru, Suardi, SPd, dihadiri oleh Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Solok yang diwakili oleh Sekretaris Dinas Pendidikan Zulfadli, Kabid SMP, Azwar, Ketua Komite Sekolah, Sutan Dasral, Ketua Alumni SMP Negeri 3 Gunung Talang, Sofriwandy NR, Seluruh Kepala Sekolah dan majelis guru SMP di Lingkungan Kecamatan Gunung Talang, Walinagari Koto Gadang Guguk,  Adri dan Ketua OSIS SMP 3 Gunung Talang, Amanda Khairunissa dan undangan lainnya.

Sekretaris Dinas Pendidikan Kabupaten Solok, Zulfadli, menyebutkan bahwa mutasi adalah al yang biasa dilakukan di manapun, selain untuk penyegaran juga untuk menghilangkan rasa jenuh bagi para guru dan juga bagi kepala sekolah yang bersangkutan. “Terimakasih kami ucapkan kepada pejabat lama bapak Hendra yang sudah bekerja dengan maksimal memaukan SMP 3 Gunung Talang dan semoga kalau ada pekerjaan yang tertinggal bisa dilanjutkan oleh pejabat baru Bapak Suardi, tutur Zulfadli.

Sementara Kesek lama, Hendra yang selanjutnya dikabarkan akan menjadi pengawas, menyampaikan salam maaf kepada semua pihak juka selama bertugas ada kesalahan dan kekilafan yang dilakukan. Sedangkan pejabat baru, Suardi yang juga pernah menjadi Kepsek di Sekolah itu sepuluh tahun lalu, juga berjanji akan bekerja melanjutkan tugas yang terbengkalai demi kemajuan SMP 3 Gunung Talang kedepannya. “Saya bersyukur bisa kembali dipercaya memimpin SMP Negeri 3 ini. Semoga kehadiran saya juga diterima dengan hati lapang oleh keluarga besar SMP 3 dan tolong beri saya kritik dan saran dalam memimpin,” ujar Suardi yang juga Sekretaris MKKS SMP Sumatera Barat itu.

Sehari sebelumnya yakni pada hari Jum’at, tanggal 19 Desember 2014, juga dilangsungkan sertijab Kepsek SMP Negeri 5 Gunung Talang dari Suardi, SPd, kepada Metrizal, SPd, bertempat di SMP 5 Gunung Talang, Kayu Aro.

Sertijab yang dihadiri oleh Kepala Dinas Pendidikan, Yuswardi, Kabid SMP, Azwar, Kepala UPT Pendidikan Gunung Talang, Firdaus, SPd, Ketua MKKS SMP Kabupaten Solok, Hendra, SPd, para Kepsek dan majelis guru dari SMP di kecamatan Gunung Talang, Komite Sekolah, Walinagari Koto Gaek Guguk, Dusri Harpen, serta para orang tua siswa dan sejumlah wartawan. Metrizal merupakan Kepsek SMP Negeri 6 Gunung Talang yang digantikan H. Sakar Soeib.

Sementara Suardi pindah ke SMP 3 Gunung Talang. Kepala Dinas Pendidikan, Yuswardi, meminta gara para guru dan Kepala Sekolah, bisa menyamakan presepsi bahwa Kurikulum 2013 tidak diganti namun di evaluasi dan disempurnakan. “Artinya apa, sesuai pesan Bapak Mendikbud, bahwa kurikulum 2013 sebenarnya tidak diganti tetapi kalau ada yang kurang akan disempurnakan dan dievaluasi. Jadi mari kita satukan pandangan terhadap pemahaman kurikulum 2013 tersebut,”tutur Yuswardi (wandy)

google+

linkedin