BIJAK ONLINE (Kota Pariaman)-Badan Kontak Majelis Taqlim (BKMT) Kota Pariaman, adakan Tabliq Akbar, di Masjid Nurul Bahri, Kelurahan Pasir, Kecamatan Pariaman Tengah, Minggu (15/2/2015). Pencerahmah, Drs. H. Yrtrizal Khatib, MM, Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Paiaman. 

Wakil Walikota Pariaman Genius Umar dalam sambutanya, mengaataan, Majelis Taklim mempunyai peran yang sangat strategis untuk membentengi moral generasi muda, karena BKMT merupakan organisasi yang bergerak di bidang dakwah keagamaan ini, dengan kekuatan yang besar dapat memberikan ilmu keagamaan dan pesan moral yang dalam kepada generasi muda, sehingga dapat membentengi dirinya dari pengaruh-pengaruh negatif globalisasi.

"Mayoritas anggota BKMT di dominasi oleh kaum ibu yang merupakan faktor sentral dalam memberikan pendidikan kepada anak-anaknya, seorang ibu dengan pelukan dan rangkulanya kepada sang anak, mempunyai kekuatan yang dasyat dalam meredam tensi anaknya yang sedang dalam gundah atau galau” ujar Genius Umar.

Bahwa dalam rangka peringatan maulud Nabi Muhammad SAW, Wawako juga menyimpulkan bahwa kita wajib meneladani sifat-sifat Nabi Muhammad SAW sebagai seorang pemimpin yang mempunyai 4 sifat utama, yaitu Sidiq, Amanah, Tabliq dan Fathonah, tutupnya. Dalam kesempatan ini Kemenag Kota Pariaman yang baru Drs. H. Yetrizal Khatib di daulat menjadi penceramah dalam Tablik Akbar ini.

Acara ini dihadiri oleh Ketua GOW Kota Pariaman, Kadis Budpar, Kemenag beserta Staf, Kabag Humas, Ketua Persit, Bhayangkari, pengurus mesjid nurul bahari dan ratusan anggota BKMT se-Kota Pariaman yang diketuai oleh H. Mahyareti.(amir)

google+

linkedin