BIJAK ONLINE (Padang)-Walikota Padang, Mahyeldi Ansharullah, Selasa 17 Februari 2015  di halaman Parkir GOR H Agus Salim menyerahkan piala, piagam dan bonus berupa uang tunai Rp 5 juta kepada juara pertama Holy Adip pada lomba menuis berita cepat, tepat dan akurat yang dilaksanakan, Bara Online Media bekerjasama dengan Humas Pemko Padang, 2-3 Februari 2015 lalu.
 
"Kita sangat bangga dengan para juara karena tema Padang Bersih dan Pers Bersih untuk memeriahkan Hari Pers Nasional, 9 Januari 2015 ini juga ikut mendorong program Pemko Padang," kata Walikota Padang Mahyeldi didampingi Kabag Humas Mursalim Nafis, selasa 17 Februari 2015.
 
Menurut walikota, dirinya mengucapkan terima kasih kepada Bara Online Media dan Humas Pemko Padang yang telah melaksanakan lomba menulis berita yang acara acara sukses.
 
Sementara itu Kabag Humas Pemko Padang, Mursalim, mengatakan kegiatan lomba untuk memeriahkan dan memperingati HPN, 9 Februari 2015 telah tercatat dalam sejarah tersendiri bagi insan pers di Ranah Minang dan sekaligus sebagai hari ajang berkompetitif secara profesional dalam menulis berita secra cepat, tepat dan akurat.
 
"Selain itu, juga mengharapkan para wartawan memberikan sumbangsih kegiatan jurnalisnya untuk mendukung Program Padang Bersih yang digagas Pemko Padang yang dipimpin Walikota Padang H Mahyeldi Ansyurullah dan Wakil Walikota Padang Emzalmi, yang kini sedang giat-giatnya membersihakn Kota Padang dari sampah rumah tangga dan sampah masyarakat atau pelaku maksiat," kata Mursalim lagi.
 
Sementara Pemimpin Redaksi tabloidbijak.com, menegaskan, sebagai insan pers yang berkiprah dan berkarya di dalam dan luar negri ini, sudah merupakan kewajiban bagi wartawan untuk melakukan sosial kontrol dan sumbagsih pemikiran untuk mendorong dan mendukung Pemko Padang dalam mensukseskan Program Padang bersih. Juga untuk kian mengharmoniskan hubungan antara wartawan dengan Pemko Padang, serta sesama wartawan yang berkiprah di Kota Padang dan Sumatera Barat," kata alumni IAIN Imam Bonjol Padang yang hobi Makan Gulai kepala ikan ini
 
Sementara Taf Chaniago menyebutkan, kegiatan untuk yang pertamakalinya di Padang. "Saya bangga lomba menulir berita ramai diikuti para wartawan, apalagi hadianya besar dan In saa Allah tahun depan akan di tingkat kan," katanya.
 
Adapun juara Satu Holy adib wartawan Haluan terima piala bergilir dan tetap, Piagam dan Tabanas 5 juta Juara Dua Zulkarnaini wartawan Padang ekspres terima Piala, Piagam dan Tabanas 3 juta dan juara ketiga Syawaldi wartawan Singgalang terima Piala,Piagam dan tabanas 1 Juta, sedangkan Juara favorit Andre Besman wartawan Singgalang terima Piagam. ( Chan)

google+

linkedin