BIJAK ONLINE (Padang)-Sebagai Ketua Tim Penggerak PKK Provinsi Sumatera Barat, Nevi Irwan Prayitno menegaskan, bahwa kelompok dasawisma merupakan ujung tombak terdepan yang sangat diharapkan untuk dapat menggerakan semua kegiatan yang berhubungan langsung dengan hidup dan kehidupan masyarakat.
 
"Baik kegiatan dibidang mental spritual maupun fisik material, seperti menggerakan kegiatan pengajian, gotong-royong PKDRTPAUD, UP2-PKK, ketrampilan, hatinya PKK, pendidikan, kesehatan, posyando, sandang pangan dan pemanfaatan toga," kata Nevi Irwan Prayitno ketika membuka acara Temu Ketua Dasawisma Berprestasi kabupaten dan kota, se-Sumatera Barat, di Aula Tim Penggerak PKK Provinsi Sumatera Barat, 17 Februari 2015.
 
Menurut istri Gubernur Sumbar ini, bahwa pencatatan yang dilakukan oleh kelompok daswisma merupakan data dasar yang akan menjadi acuan oleh SKPD terkait untuk menentukan kegiatan yang akan dilaksanakan. "Oleh sebab itu pembinaan terhadap kelompok dasawisma perlu dilakukan dengan kerjasama dan bersinergi dengan dinas atau instansi terkait pula," katanya.
 
Kemudian kata Nevi Irwan Prayitno, mulai tahun 2015 ini, kita telah menetapkan lokasi percontohan kegiatan untuk kelompok dasawisma dan administrasi PKK, lakosai percontohan PKDRT, lokasi percontohan kelompok UP2K PKK, lokasi percontohan Hatinya PKK dan lokasi percontohan pemanfaatan pengolahan toga, dimana penanggungjawabnya adalah sekretaris dan masing-masing pokja. "Pada akhir tahun 2015 ini, lokasi percontohan tersebut akan kita nilai sebagai rangkaian penilian gerakan PKK tahun 2015," ujarnya.
 
Semua kegiatan dilokasi percontohan tersebut, tentu saja memerlukan aktifitas ketua dasawisma, karena kelompok dasawisma merupakan kelompok strategis sebagai pelaksana kegiatan dilapangan. "Oleh karena itu pada kesempatan ini, kami ingin meningkatkan kembali pada ibu-ibu sekretaris bahwa untuk mengetahui pelaksanaan kegiatan di lokasi percontohan diharapkan sekretaris dan masing-masing pokja kabupaten dan kota, agar menyampaikan laporannya setiap 6 bulan ke Tim Penggerak PKK Provinsi Sumatera Bara," ujar istri gubernur  yang ramah ini.(PKK)
  

google+

linkedin