BIJAK ONLINE (Padang  Pariaman)--Kapolres Padang Pariaman AKBP Roedy Yoelianto SiK MH melakukan pengecekan  kesiapan Ranmor Dinas roda 4 dan Roda 2 di Jajaran Sat Lantas Polres Padang Pariaman di Halaman Mapolres Padang Pariaman,  Senin (22/6/2015).

Kegiatan tersebut guna mengetahui kesiapan  personil Sat Lantas beserta Ranmor dinas yang digunakan untuk pelaksanaan Operasi ketupat Singggalang 2015 yang akan berlangsung sebentar lagi.

Adapun Ranmor dinas  roda 4 yang digunakan Jajaran Sat Lantas Polres Padang Pariaman sebanyak 2 Unit Mobil Sedan Patwal, 3 Unit Patwal Doubel Cabin dan sedangkan roda 2 sebanyak 11 Unit, kemudian Sat Lantas Polres Padang Pariaman juga menyiapkan 30 Road barier dan Traffik cone untuk sebagai pembatan jalan.

Keseluruhan Ranmor Dinas dan atribut tersebut tidak terlepas dari pengecekan Kapolres satu persatu. Mulai dari kebersihan, kelengkapan diri personil maupun kendaraannya.

Menurut Kapolres Padang Pariaman AKBP Roedy Yoelianto SiK MH, pemeriksaan ini dilakukan sebagai pemeriksaan awal, menghadapi Operasi Ketupat Singgalang guna memberikan perlindungan, pengayoman dan pelayanan kepada masyarakat yang akan merayakan Idul Fitri baik dalam arus mudik maupun arus balik.

Sebelumnya juga telah dilakukan pengecekan jalan baik mengenai kondisi jalan maupun titik rawan macet dan rawan kecelakaan. Polres Padang Pariaman juga telah menyiapkan jalur alternatif yang bisa digunakan masyarakat apabila terjadi kemacetan. Kapolres juga menegaskan bahwa anggotanya akan All Out melayani masyarakat.

Namun demikian kapolres juga menghimbau agar masyarakat mempersiapkan diri dari sekarang untuk tertib berlalu lintas sehingga dapat berkontribusi dalam menekan angka kecelakaan. (ya)

google+

linkedin