BIJAK ONLINE (Padang)-Tim Safari Ramadhan Pemko Padang yang dipimpin langsung Walikota Mahyeldi Ansharullah sengaja melakukan dialog untuk menyerap aspirasi dengan jamaah Masjid Nurul Ikhlas Air Tawar Timur, Kecamatan Padang Utara, Selasa (23/6).

Dialog yang dilakukan usai melaksanakan shalat taraweh ini efektif menampung langsung aspirasi masyarakat. Walikota membuka peluang menerima masukan, harapan serta kritikan yang disampaikan.

Menurut Wako, setiap kritikan dan saran yang disampaikan masyarakat, pertanda mereka peduli dengan program pembangunan yang dilaksanakan.

”Ini momentum melakukan silaturahmi, kita bisa mendengar langsung berbagai masukan ataupun keluhan yang disampaikan warga," kata Wako.

Dalam kesempatan ini Wako menyampaikan perihal program pembangunan yang dijalankan Pemko Padang. "Pembangunan apa saja tentunya mengharapkan partisipasi masyarakat, tanpa peran serta masyarakat program tersebut mustahil dilaksanakan,” ungkap Mahyeldi.

Terkait peraturan, Walikota menegaskan, sosialisasi berbagai perda kepada masyarakat sudah sering dilakukan. Terutama Perda 21 tahun 2012 tentang pengelolaan sampah berikut sanksi bagi yang membuang sampah tidak pada tempatnya. ”Sanksi melanggar Perda ini, kurungan 3 bulan kurungan, dan sanksi sebesar - besarnya Rp. 5 juta,"ungkapnya.

Realisasi program setahun kepemimpinannya bersama Wakil Walikota Emzalmi juga dipaparkan, diantaranya pendidikan gratis, peningkatan ekonomi mellaui koperasi, pengaspalan jalan dan betonisasi.

Camat Padang Utara, Teddy Antonius menyampaikan, berbagai program pemko Padang sudah ditindaklanjuti di kecamatannya. ”Partisipasi masyarakat Padang Utara terhadap pembangunan patut diapresiasi. Warga sangan responsif dan partisipatif, sehingga program berjalan dengan baik," ungkapnya.

Hadir dari TSR Wako beberapa kepala SKPD serta dari unsur oranisasi kepemudaan. Dari Padang Utara, swlain Camat juga hadir semua lurah sekecamatan tersebut.

Di akhir kunjungan, Walikota Padang menyerahkan bantuan pembangunan masjid kepada pengurus masjid Nurul Iklas.(tf/du)

google+

linkedin