BIJAK ONLINE (Padang)-Gubernur Sumatera Barat, Irwan Prayitno mengibarkan bendera star Jalan Sehat Flippers serangkai acara untuk memeriahkan Hari Ulang Tahun Flipers Organization ke-33, yang dilaksanakan di Kota Padang Panjang, Minggu, 31 Mei 2015.

“Saya sangat bangga dengan Flippers yang mampu mengadakan kegiatan seperti ini setiap tahunnya," kata Gubernur Sumatera Barat, Irwan Prayitno.

Menurut gubernur, kegiatan ini  harus tetap diteruskan tiap tahun. Soalnya, selain untuk bersilaturahmi, kegiatan ini juga memberikan nilai kesehatan bagi para peserta jalan sehat." Semoga Flippers kedepannya lebih maju lagi dan lebih kompak lagi. Jaya Selalu untuk Flippers," kata politisi PKS ini. 

Kemudian, kata gubernur, Selain kegiatan-kegiatan sosial yang menjadi wadah pemersatu di Flipers, organisasi  ini telah ikut  memberikan sumbangsih fikiran maupun tenaga dalam memajukan pembangunan di Kota Padang Panjang yang juga dikenal sebagai kota Serambi Mekah. 

 Panitia Jalan Sehat Flippers juga menampilkan Tim Perkusi dari Mahasiswa di ISI padang panjang. Yang tak kalah menariknya, Flipper juga mendatangkan Artis Kondang Ratu Sikumbang, dan yang tak kalah menarik nya, IPE Band juga ikut serta memeriahkan kegiatan Jalan sehat Flippers yang ke 3 ini. 

Panitia menyediakan bermacam-macam hadiah menarik kepada peserta dengan hadiah utama 2 buah sepeda motor. Dimana salah satu hadiah berasal dari Gubernur Sumatera Barat Irwan Prayitno.

Seluruh masyarakat tampak sangat antusias mengikuti kegiatan Jalan Sehat Flippers ini. Jumlah peserta pada tahun ini sangat besar dibandingkan dengan 2 tahun terakhir, pada Flippers 1 peserta hanya 12.000 orang, pada Flippers 2 Cuma 15.000 orang, namun pada Flippers ke 3 ini jumlah peserta melebihi 22.000 peserta. Ini merupakan peningkatan kepedulian masyarakat dalam kesehatan dan kebersamaan.

 Peserta yang berasal dari kalangan internal Flippers sendiri yang datang dari berbagai daerah di Sumatera Barat maupun yang sengaja pulang dari perantauan,” tambahnya.

Disampaikannya, untuk kegiatan jalan sehat yang dilaksanakan untuk ketiga kalinya tersebut, sekaligus dalam memeriahkan HUT Flippers yang ke 33 itu. Pihak panitia memang sengaja menggelar kegiatan yang lebih meriah dari pada kegiatan yang pertama pada 2  tahun belakangan ini. (Humas Sumbar)

google+

linkedin