Pj Bupati Solok Devi Kurnia, Ketua DPRD Kabupaten Solok, Hardinalis serta Ketua KPUD Elwiza Kamaruddin, saat Perlepasan Jalan Sehat yang dilaksanakan oleh KPUD Kabupaten Solok menuju Pilkada Sehat, bertempat di Halaman kantor KPU Kabupaten Solok, Minggu (8/11)


BIJAK ONLINE (SOLOK)-Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Kabupaten Solok, hari Minggu (8/11), menggelar acara jalan sehat dalam rangka untuk sosialisasi Pemilukada Serentak yang akan digelar tanggal 9 Desember 2015 mendatang.

Acara gerak jalan sehat, dibuka oleh Pj Bupati Solok, Devi Kurnia, SH, MM bertempat di halaman kantor KPUD Kabupaten Solok. Gerak jalan sehat akan dilepas dari Halaman KPUD Kabupaten Solok, menuju GOR Batu Batupang, Koto Baru, yang berjarak sekitar 2 Kilometer dari KPU. 

Selain Pj Bupati Solok, tampak hadir Ketua DPRD Kabupaten Solok, Hardinlais Kobal, Ketua KPU Kabupaten Solok, Elwiza Kamaruddin, Tiga Pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Solok, para pendukung serta simpatisan pendukung ketiga pasang Calon Bupati serta dimeriahkan oleh Etek Kadai yang merupakan sahabat dari komedian Ranah Minang, Mak Lepoh.

Ketua KPUD Kabupaten Solok, Elwiza Kamaruddin dalam sambutannya saat melepas peserta jalan sehat menyampaikan bahwa acara ini diselenggarakan dalam rangka mensosialisasikan tiga pasang calon Kepala Daerah bumi bareh Solok, sekaligus menuju Pilkada Sehat tanpa ada yang berbuat anarkis. “Selain untuk lebih memperkenalkan para pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati, jalan sehat ini juga bertujuan untuk mengajak partisipasi pemilih berperan aktif pada Pilkada mendatang,” tutur Elwiza.

Sementara Pj Bupati Solok, Devi Kurnia, juga berharap agar kegiatan jalan sehat ini sesuai namanya maka bisa mengajak masyarakat untuk melaksanakan Pilkada Sehat. “Kita harapkan sosialisasi dari KPU ini, bisa meningkatkan partisipasi masyarakat untuk menggunakan hak pilihnya pada Pilkada mendatang,” jelas Devi Kurnia.

Acara kegiatan jalan sehat ini, berakhir di GOR Batu Batupang sekitar jam 11 siang dengan membagikan puluhan hadiah berupa doorprize dari panitia pelaksana dengan melihatkan kupon peserta bagi nomor yang terpanggil (wandy)

google+

linkedin