BIJAK ONLINE (Padang  Pariaman)--Acara buka puasa bersama di rumah Dinas Bupati Padang Pariaman, antara unsure pers, LSM, Partai Politik, KPU dan Annggota Dewan, Selasa (14/7/2015), Drs. Amiruddin,Tk. Majolelo, MA, wartawan  Tabloid Bijak Online, didaulat oleh Bupati Ali Mukhni, memberikan Tausiyah menjelang beduk berbunyi.

Amiruddin,  dalam ceramah singkatnya, mengingatkan kepada kaum muslimin yang hadir, untuk melakun intopeksi diri masing-masing, sudahkah puasa yang dilaksanakan membawa diri kita kepada ketaqwaan, karena tujuan dari ibadah puasa, untuk menjadikan masing-masing diri menjadi orang yang bertaqwa kepada Allah swt.

Menurut  Amiruddin, intopeksi diri perlu dilakukan, sudah berapa usia sekarang, coba dibandingkan puasa pada usia 10 tahun dengan puasa pada usia 50 tahun atau usia 40 tahun, sudah  ada kah perubahan  yang  dirasakan, tetapi kalau masih sama tidak ada perubahannya, berarti  puasa kita jalan ditempat.

Setelah acara berbuka puasa, Bupati Ali Mukhni, memberikan santunan unuk anak yatim, berupa uang tunai  dan ditambah dengan satu helai kain sarung. Sedangkan untuk unsur  LSM, partai politik dan pers, bupati hanya memberikan bingkisan satu helai kain sarung, untuk shalat Idul Fithri 1436 H. 
Bupati  Ali Mukhni, di dalam sambutannya mengatakan, berkat kerjasama dan dukungan serta do’a masyarakat Padang Pariaman, Pemerintah Derah,menerima penghargaan dari Periseden RI Satya Lencan Pembangunan di bidang Koperasi dan UMKM yang diterima pada hari Senin (13/7/2015) di Nusa Tenggara Timur (NTT) yang diserahkan oleh Wapres Jusuf Kalla. 

Menurut  Bupati Ali Mukhni dari 500 lebih bupati/wakota dan gubernur di Indonesia, yang menerima penghargaan itu, hanya 7 kepala daerah, termasuk  satu Gubernur Jabar Rano Karno. “Mari kita syukuri penghargaan tersebut, dengan memacu semangat untuk berkoperasi, sebagai penopang ekonomi masyarakat,” tutur Ali Mukhni. 

Pada kesemptan itu, Bupati Ali Mukhni, juag menyinggung tentang pelaksanaan Pilkada  bupat/wali kota dan gubernur se Indonesia yang akan dilaksanakan 9 Desember 2015, diharapkan alek nasional ini dapat berjalan dengan baik dan sukses, karena sukses Pilkada, juga sukses masyarakat Indonesia. 
Ali Mukhni juga menghimbau kepada seluru yang hadir, agar dapat sama-sama mengawal pelaksanaan Pilkada ini dengan rasa tanggung jawab bersama, silaturahmi yang sudah terjaga selama ini, jangan sampai rusak akibat pelaksanaan Pilkada serentak. 

Begitu juga  antara calon sesama calon, jangan saling menjelekan dan menjatuhkan, tetapi  mari kita menjaga persatuan dan kesatuan dengan meningkatkan ukhwah Islamiyah, “silahkan berjalan sesuai menurut  aturan yang telah diatur oleh undang-undang,” tambah Ali Mukhni. (YA)

google+

linkedin